BENGKULU SELATAN – Polres Bengkulu Selatan turut berpartisipasi dalam kegiatan Zoom Meeting Groundbreaking 436 Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) Polri yang dilaksanakan secara serentak di seluruh Indonesia, Senin (29/12/2025).
Kegiatan tersebut berlangsung mulai pukul 09.30 WIB hingga selesai, bertempat di Desa Ulak Lebar, Kecamatan Pino, Kabupaten Bengkulu Selatan.
Kegiatan Zoom Meeting Groundbreaking ini dipimpin langsung oleh Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si., sebagai bentuk komitmen Polri dalam mendukung program strategis nasional Presiden Republik Indonesia, khususnya penyediaan makanan bergizi gratis bagi anak sekolah.
Program ini bertujuan untuk meningkatkan status gizi anak, mencegah stunting dan malnutrisi, serta mendukung pertumbuhan optimal dan peningkatan kualitas hidup generasi penerus bangsa.
Hadir dalam kegiatan tersebut Kapolres Bengkulu Selatan AKBP Awilzan, S.I.K., M.H., Dandim 0408 Bengkulu Selatan yang diwakili oleh Kasdim Mayor Inf. Surung Tambun, Wakapolres Bengkulu Selatan Kompol Berlan Simanjuntak, S.H., Wakil Ketua Bhayangkari Polres Bengkulu Selatan Ny. drg. Junita Marsaulina Hutagaol, serta sejumlah pejabat utama Polres Bengkulu Selatan.
Turut hadir pula perwakilan pemerintah Kecamatan dan Desa, Kepala SPPG Bengkulu Selatan Kota Manna Gunung Ayu Yayasan Kemala Bhayangkari, mitra SPPG Polri, serta unsur masyarakat setempat.
Kapolres Bengkulu Selatan AKBP Awilzan, S.I.K., M.H., dalam keterangannya menyampaikan bahwa program SPPG Polri merupakan langkah nyata Polri dalam mendukung kebijakan pemerintah pusat yang berorientasi pada peningkatan kesejahteraan masyarakat, khususnya anak-anak sebagai generasi masa depan bangsa.
“Groundbreaking SPPG Polri ini merupakan wujud nyata komitmen Polri dalam mendukung program Presiden terkait penyediaan makanan bergizi gratis bagi anak sekolah. Program ini tidak hanya bertujuan meningkatkan status gizi dan mencegah stunting, tetapi juga menjadi bagian dari upaya membangun kualitas sumber daya manusia Indonesia sejak usia dini,” ujar AKBP Awilzan.
Lebih lanjut, AKBP Awilzan menjelaskan bahwa hingga saat ini telah terbangun sebanyak 1.147 unit SPPG Polri di seluruh Indonesia, dengan 331 unit di antaranya telah beroperasi dan memberikan manfaat kepada sekitar 441.000 penerima.
Hal ini menunjukkan keseriusan Polri dalam mendukung pemerataan pembangunan dan peningkatan kesejahteraan masyarakat.
Selain aspek pemenuhan gizi, program SPPG Polri juga mendorong pemberdayaan ekonomi lokal dengan melibatkan sumber pangan daerah serta membuka lapangan pekerjaan bagi masyarakat sekitar.
Polri juga telah mengoptimalkan peran SPPG dalam situasi bencana, serta menjangkau wilayah tertinggal, terdepan, dan terluar (3T) sebagai bentuk komitmen pembangunan yang berkeadilan dan merata.
“Kami berharap kehadiran SPPG Polri di Bengkulu Selatan dapat memberikan manfaat nyata bagi masyarakat, tidak hanya dalam aspek kesehatan dan gizi anak, tetapi juga dalam peningkatan ekonomi lokal dan ketahanan sosial,” tambah Kapolres.
Selama pelaksanaan kegiatan, situasi berlangsung dengan aman, tertib, dan lancar. Kegiatan Zoom Meeting Groundbreaking 436 SPPG Polri ini berakhir pada pukul 11.25 WIB tanpa adanya kendala berarti.
Dengan terlaksananya kegiatan ini, Polres Bengkulu Selatan menegaskan komitmennya untuk terus bersinergi bersama pemerintah, TNI, dan seluruh elemen masyarakat dalam mendukung program-program nasional demi terwujudnya Indonesia yang sehat, kuat, dan sejahtera. (kie)
