Hari Bela Negara Ke-77, Kapolres Bengkulu Selatan Ajak Masyarakat Perkuat Persatuan

BENGKULU SELATAN – Pemerintah Kabupaten Bengkulu Selatan menggelar Upacara Peringatan Hari Bela Negara ke-77 Tahun 2025 dengan penuh khidmat pada Jum’at (19/12/2025) pagi.

Kegiatan yang dimulai pukul 08.00 Wib tersebut dilaksanakan di Lapangan Kantor Bupati Bengkulu Selatan, Jalan Raya Padang Panjang, Desa Pagar Dewa, Kecamatan Kota Manna.

Upacara peringatan Hari Bela Negara tahun ini mengusung tema “Teguhkan Bela Negara untuk Indonesia Maju”, yang menjadi pengingat akan pentingnya peran seluruh elemen bangsa dalam menjaga kedaulatan dan keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

Bertindak sebagai Inspektur Upacara, Wakil Bupati Bengkulu Selatan Yevri Sudianto, sementara Perwira Upacara dijabat oleh Kasat Polairud Polres Bengkulu Selatan AKP Sasi Raharto, S.H, dan Komandan Upacara oleh Kasi Pers Kodim 0408 BSK Lettu Kav David Hasan.

Upacara ini turut dihadiri unsur Forkopimda dan pejabat daerah, di antaranya Kapolres Bengkulu Selatan AKBP Awilzan, S.I.K., M.H, Ketua DPRD Bengkulu Selatan Juli Hartono, S.E, Kasdim 0408 BSK Mayor Inf Surung Tambun, perwakilan Kejaksaan Negeri Bengkulu Selatan Hendra Catur Putra, S.H, Plt Sekda Bengkulu Selatan Sukarni Dunip, SP, M.Si, serta para kepala OPD di lingkungan Pemerintah Kabupaten Bengkulu Selatan.

Peserta upacara terdiri dari barisan bersenjata Polres Bengkulu Selatan, Kodim 0408 BSK, Kompi C Yonif 144 Bengkulu Selatan, ASN Pemkab Bengkulu Selatan, Satpol PP, Dinas Perhubungan, mahasiswi AKBID, hingga anggota Tagana Bengkulu Selatan.

Dalam amanat Presiden Republik Indonesia yang dibacakan oleh Inspektur Upacara, ditegaskan bahwa setiap tanggal 19 Desember merupakan momentum bersejarah mengenang berdirinya Pemerintah Darurat Republik Indonesia (PDRI) pada tahun 1948, yang menjadi bukti kuatnya semangat bela negara dalam menjaga eksistensi bangsa Indonesia.

Amanat tersebut juga menyoroti tantangan global saat ini, mulai dari rivalitas geopolitik, krisis energi, disrupsi teknologi, hingga ancaman non-konvensional seperti perang siber dan radikalisme.

Kapolres Bengkulu Selatan AKBP Awilzan, S.I.K., M.H menegaskan bahwa peringatan Hari Bela Negara harus menjadi refleksi bersama dalam memperkuat rasa cinta tanah air.

“Bela negara bukan hanya tugas TNI dan Polri, tetapi merupakan tanggung jawab seluruh warga negara. Melalui momentum Hari Bela Negara ini, mari kita perkuat persatuan, menjaga keamanan, serta berkontribusi positif sesuai peran masing-masing demi Indonesia yang maju dan berdaulat,” ujar Kapolres.

Ia juga menyampaikan bahwa Polres Bengkulu Selatan telah melakukan pengamanan terbuka dan tertutup selama kegiatan berlangsung guna memastikan upacara berjalan aman dan tertib.

Secara keseluruhan, Upacara Hari Bela Negara ke-77 Tahun 2025 di Kabupaten Bengkulu Selatan berlangsung dengan lancar, tertib, dan kondusif, sekaligus menjadi momentum untuk meneguhkan komitmen bersama dalam menjaga keutuhan NKRI serta menghadapi berbagai tantangan bangsa di masa depan. (kie)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *